InfoNegeri, BENGKULU – Berkolaborasi Komunitas Relawan Yatim (RYA) bersama Jaringan Media Siber (JMSI) Provinsi Bengkulu mendistribusikan paket perlengkapan sekolah bagi Anak Yatim dan Piatu. Paket sekolah ini dikumpulkan donasi dari berbagai pihak.
Paket donasi perlengkapan sekolah bagi anak yatim dan piatu ini terdiri satu Tas sekolah, 10 buah buku tulis, 1 buah buku gambar, dua penggaris, 3 buah pensil, 1 penghapus, 1 pack cet pensil, dan lain-lain. Pendistribusian dilakukan di tiga titik lokasi.
Saat pendistribusian perwakilan dari orang tua, Anak Yatim dan Piatu, Guntur sebagai Ketua RT 14, RW 04 Kelurahan Tanah Patah, Kota Bengkulu, mengucapkan terimakasih atas kepedulian yang telah diberikan kepada anak-anak yatim-piatu di RT-nya.
“Saya mewakili Masyarakat, dan sebagai Ketua RT mengucapkan terimakasih atas kepeduliannya yang telah memberikan paket Sekolah bagi anak yatim-piatu.” ungkapnya, saat menerima paket sekolah bagi anak yatim-piatu Kota Bengkulu, Kamis (12/08/2021).
Ditengah pandemi covid-19 saat ini, dirinya memang mengakui terdapat kesusahan terhadap masyarakat Kota Bengkulu dibidang ekonomi, khusus anak-anak Yatim-piatu, dengan bantuan ini semoga meringankan beban ekonomi.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada para donatur yang tergabung di RYA, dan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan, semoga kedepannya seluruh anak yatim-piatu di Kota Bengkulu mendapatkan paket sekolah gratis,” jelasnya.
Ditempat yang sama, perwakilan Komunitas RYA, Jumi Irawan, mengatakan kegiatan pembagian paket sekolah ini dalam rangka membantu meringankan beban ekonomi masyarakat Kota Bengkulu khususnya anak Yatim-piatu.
“Pembagian paket sekolah untuk anak yatim-piatu ini bertujuan meringankan beban ekonomi ditengah pandemi covid-19 bagi anak yatim-piatu, dan hari ini kami mendistribusikan di tiga titik lokasi kelurahan di Kota Bengkulu,” jelas Jumi.
Ditempat yang sama JMSI Provinsi Bengkulu, Panji Putra Pradana juga menjelaskan program RYA akan terus berlanjut untuk membantu masyarakat dibidang pendidikan, dirinya juga menyampaikan bagi para donatur atau dermawan yang ingin membantu silahkan menghubungi kami.
“Hari ini kami mendistribusikan sebanyak 12 paket Sekolah gratis dari 40 paket yang telah tersedia, dan kami juga mengajak bagi para dermawan ingin berpartisipasi dalam kegiatan ini sangat membuka ruang untuk berdonasi.” Imbau Panji.
Diketahui sebelumnya Komunitas RYA juga pernah membagikan voucher belanja baju lebaran kepada 116 anak yatim. Tiap anak mendapatkan voucher belanja sebesar 500 ribu rupiah dan “Pitis Belanjo” 150 ribu rupiah [SA]