Aliansi Bengkulu Gelar Aksi Solidaritas Rebut Kemerdekaan Palestina

Infonegeri, KOTA BENGKULU – Aliansi Bengkulu peduli Palestina akan menggelar aksi solidaritas Palestina yang di Simpang Lima Ratu Samban Kota Bengkulu, aksi dilaksanakan, Jum’at (21/05/2021).

Aksi solidaritas yang digelar dalam rangka merebut kembali kemerdekaan Palestina sesuai dengan komitmen Indonesia dalam pembukaan UUD 1945 yang berbunyi “seluruh penjajahan diatas dunia harus dihapuskan”.

“Rebut kembali Palestina, panggilan kemanusiaan aksi solidaritas Palestina, titik kumpulan di Masjid Jamik, dan aksi digelar Simpang 5 Ratu Samban Kota Bengkulu,” dikutip undangan aksi solidaritas, Kamis (20/05/2021).

Diketahui Palestina sudah puluhan tahun dijajah dan dikepung, jutaan saudara Palestina kita terus berjuang demi merebut kembali kemerdekaan tanah air mereka. Ikut rebut Palestina kembali dengan sedekah terkuatmu.

Dilansir dari indonesiadermawan.id update terkini kondisi di Gaza, Mei 2021, masjid Al-Aqsa diserang, Gaza dibombardir, lebih dari 180 jiwa meninggal dunia termasuk 52 anak-anak dan 30 wanita.

“Lebih dari 180 warga sipil Palestina termasuk 52 anak-anak meninggal dunia akibat rudal-roket udara yang diluncurkan Zionis! Dikabarkan pula ada lebih dari 1.200 jiwa lainnya mengalami luka-luka. Laa hawla walaa quwwata illa billah,” tulisnya. [Soprian]