DD dan ADD Mukomuko Tahap Tiga Rampung 100 Persen

Caption foto: Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko (Foto/dok)
Caption foto: Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko (Foto/dok)

Infonegeri, MUKOMUKO – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko sebut sebanyak 148 desa di Mukomuko seluruhnya telah mencairkan dana desa (DD) dan alokasi dana desa (ADD) tahap tiga, Selasa (28/11/2023).

Hal tersebut disampaikan Kepala DPMD Kabupaten Mukomuko, Jodi, S.Pd, S.IP., dengan begitu, target DPMD Mukomuko di bulan November tahun 2023 ini, Seluruh desa sudah mencairkan DD dan ADD tahap tiga pun tercapai.

“Kami (Pemerintah Kabupaten Mukomuko) upayakan pencairan DD dan ADD tahap tiga selesai November 2023 ini. Alhamdulillah target tersebut telah tercapai dan seluruh desa di Kabupaten Mukomuko telah mencairkan DD dan ADD tahap tiga itu,” kata

Dijelaskannya tercatat sebanyak tujuh desa dari 148 desa yang belum mengajukan pencairan tahap ketiga dengan kondisi tersebut, Jodi mengaku telah menyurati pihak kecamatan untuk segera mendampingi desa yang belum pengajuan pencairan.

“Kami sudah menyurati dan mendatangi Kecamatan agar segera mengajukan pencairan tahap ketiga untuk mengantisipasi jangan sampai terlambat. Berkat kerjasama semua pihak, seluruh desa sudah mencairkan DD dan ADD tahap tiga,” ujarnya.

Jodi juga mengaku, pihannya (Pemkab Mukomuko) tidak main-main terhadap desa yang belum mencairkan  DD dan ADD. Sebab ditakutkan akan terjadi gagal salur, karena tanggal 20 Desember 2023 pelaporan dan pelaksanaan fisik pekerjaan harus tuntas.

“Adapun total DD untuk 148 desa di daerah ini sebesar Rp117 miliar, atau mengalami peningkatan sebesar Rp3 miliar dibandingkan sebelumnya Rp114 miliar. Mudah-mudahan dicairkan, agar Desa segera membelanjakanya sesuai rencana,” harapnya.

Editor | Bima Setia Budi