Pemda Distribuskan Bantuan Banjir di Desa Sukarami – Pasar Seluma

Infonegeri, KABUPATEN SELUMA – Intensitas hujan lebat mengakibat sejumlah wilayah di Provinsi Bengkulu mengalami banjir, begitupun di Kabupaten Seluma, Minggu (06/02/2022) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seluma beserta rombongan menyambangi wilayah yang terendam banjir.

Hal tersebut disampaikan Sekda, Hadianto melalui Asisten II Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma, Almedian Saleh saat mengunjungi wilayah Banjir di Desa Sukarami menuju Desa Pasar Seluma. Banjir terjadi mengakibatian akses jalan lumpuh.

“Banjir di Desa Sukarami Kecamatan Seluma Selatan. Akses jalan menuju Desa Pasar Seluma belum bisa di lewati karena arus deras dengan ketinggian air mencapai 1 meter.” Ungkapnya kepada media saat mengunjungi lokasi tersebut.

Ia juga menjalskan dengan kejadian ini Pemda Seluma langsung mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak, “Diberikan bantuan air mineral dan sembako utk masyarakat yg rumahnya terdampak banjir dari pihak BPBD dan Dinas Sosial.” Terangnya.

Ditempat yang berbeda BMKG Fatmawati, Winda Ayu memperkirakan cuaca untuk Kabupaten Seluma berpotensi terjadi Hujan Sedang-Lebat yang dapat disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang di beberapa kecamatan.

“Sukaraja, Talo, Semidang Alas, Semidang Alas Maras, Air Periukan, Lubuk Sandi, Seluma Barat, Seluma Timur, Seluma Utara, Seluma Selatan, Talo Kecil, dan Ilir Talo,” ungkap prakirawan BMKG Fatmawati Kota Bengkulu, Winda Ayu. [Alma]