Wabup Gustianto Kukuhkan Forpis Seluma

Infonegeri, SELUMA – Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto yang juga menjabat sebagai Plt. Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Seluma mengukuhkan Pengurus Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS) Kabupaten Seluma, di Aula Markas PMI Seluma, Minggu (20/6/2021)

Pengukuhan didampingi oleh pengurus PMI Kabupaten Seluma dan dihadiri Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Seluma, Erlin Marfiansya, S.E. dan Camat Seluma, Nurul Iksan, S.E. serta anggota TSR dan Korps Relawan.

Gustianto dalam sambutannya menyampaikan bahwa PMI Kabupaten Seluma mulai berbenah, untuk saat ini kepengurusan masih bersifat sementara namun waktu dekat ini akan melaksanakan musyawarah Kabupaten (Muskab).

“Saya harapkan kepada FORPIS yang telah terbentuk ini selalu berkoordinasi dengan PMI Kabupaten Seluma dalam hal pelaksanaan Program dan kegiatan, karena ke depan FORPIS ini diharapkan mampu menjadi ujung tombak PMI Kabupaten Seluma dalam menjalankan tugas pelayanan dan kemanusiaan sesuai dengan kewenangan dan kemampuannya di tingkat sekolah maupun umum,” ujarnya.

Wabup juga mengatakan bahwa fasilitator PMR di sekolah banyak yang sudah tidak aktif, maka ke depan PMI Kabupaten akan meng-update kembali penugasan fasilitator PMR di sekolah baik tingkat Mula (SD), Madya (SMP) dan Wira (SMA).

“Penugasan nanti akan diatur kembali dalam SK oleh pengurus PMI Kabupaten dan dalam waktu dekat kita juga akan membentuk dan mengukuhkan Forum Relawan (FOREL) Kabupaten Seluma, selain FORPIS, FOREL ini juga nantinya diharapkan bisa menjadi ujung tombak PMI dalam melaksanakan tugas-tugas kepalangmerahan khususnya dalam pelayanan dan kemanusiaan”, lanjut Gustianto.

Ketua Panitia Pelaksana Julianto menuturkan bahwa sedikitnya ada 12 pengurus Forpis yang telah dikukuhkan. Dengan ketua merupakan perwakilan Palang Merah Remaja dari SMA Negeri 1 Seluma atas nama Anggi Kurniawan. [SA/Rls]