Bantu Warga, Puan PAN Kota Bengkulu Salurkan Sembako

Infonegeri, KOTA BENGKULU – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PAN Kota Bengkulu melalui Organisasi sayap Partai Amanat Nasional (PAN) yaitu Perempuan Amanat Nasional (Puan) melakukan giat tebar kebaikan bagi masyarakat yang sedang membutuhkan.

Disampaikan Ketu DPD PAN Kota Bengkulu melalui Ketua Puan, Sri Suharti MSi, Giat tebar kebaikan yang dilakukan Puan-puan hari ini memberikan sejumlah paket sembako kepada salah seorang siswa SMKN 3 yang sedang mengalami sakit karena jatuh dari pohon.

“Alhamdulillah hari ini kita berhasil dan selamat tiba di Rumah ananda kita, Andri yang sedang sakit (lumpuh ringan, red) akibat jatuh dari atas Pohon saat sedang mengambil Jengkol.” ungkap Ketua Puan, Sri saat memberikan bantuan di Merapi Ujung, Kelurahan Panorama, Kamis (09/09/2021).

Selain memberikan bantuan sejumlah paket sembako, kata Sri Puan DPD PAN Kota Bengkulu, hari ini juga kami bermaksud bersilaturahmi, menjenguk anada kita sedang mengalami sakit karena jatuh dari pohon, sehingga membuat lumpuh ringan.

“Selain memberikan bantuan paket sembako kami (Puan-puan) juga bermaksud untuk bersilaturahmi, menjenguk anada kita (Andri) yang sedang sakit, kami juga medoakan semoga lekas sembuh dan bisa beraktivitas lagi seperti biasanya.” jelasnya.

Ditempatkan yang sama Andri mengucapkan ribuan terimakasih atas bantuan sembako, serta kepeduliannya sudah ingin menjenguk dirinya yang sedang sakit, dirinya juga berharap dan meminta do’a agar dirinya cepat sembuh, bisa sekolah lagi.

“Terimakasih atas bantuan yang telah diberikan, mohon do’anya agar saya cepat sembuh, serta tak lupa saya ucapkan terimakasih kepada Walikota Pak Helmi Hasan, Ketua DPD PAN Pak Teuku dan Ibu-ibu Puan.” ungkapnya saat menerima bantuan. [Soprian]