Black Rock Bar and Lounge Hadir di Mercure Bengkulu

Black Rock membukaan Bar dan Lounge
Caption foto: Black Rock membukaan Bar dan Lounge (Foto/dok)

Infonegeri, BENGKULU – Berlokasi di lantai dasar Hotel Mercure Bengkulu, Black Rock membukaan Bar and Lounge, dengan pilihan makan siang dan malam, serta hiburan live band, dan DJ. Dibuka pada tanggal 23 Desember 2023 yang lalu, Black Rock beroperasi setiap hari, menawarkan suasana yang nyaman dan instagramable.

Sorotan Black Rock:

Makan Siang dan Malam Hidangan Istimewa

Mulailah perjalanan kuliner dengan menu makan siang dan makan malam yang dimasak oleh executive chef yang berpengalaman dengan spesialisasi Western Food. Mulai dari Rp32.000++, Black Rock menawarkan serangkaian pilihan menu lezat yang menggoda selera dengan berbagai jenis makanan Nusantara seperti Nasi Goreng Kampung, Bakmi Jawa hingga hidangan Internasional seperti Aneka Steak, Aneka Pasta, sup & salad hingga
makanan penutup mulut yang lumer seperti Golden Lava Cake.

Hiburan Malam Terbaik

Benamkan diri Anda dalam alunan lagu-lagu live band dan DJ berstandar nasional yang pas untuk menghibur malam Anda dengan suasana dan lighting terbaik, lalu dilengkapi oleh minuman alkohol atau non-alkohol yang dapat Anda pilih untuk menyempurnakan malam untuk bersosialisasi, bersantai, dan merayakan perayaan, sehingga menjadi pengalaman yang tak terlupakan untuk setiap tamu yang datang.

Signature Artisan Pizza

Jadilah yang terpilih untuk menikmati pizza artisan eksklusif kami, masing-masing dibuat dengan presisi menggunakan bahan-bahan terbaik ditambah dengan pilihan yang banyak seperti Margerita hingga Black Rock Spesial Pizza.

Merayakan Acara/Pertemuan

Bukan hanya tempat bersantap makan siang dan makan malam saja, Anda juga dapat merencanakan acara dan pertemuan seperti ulang tahun, arisan, pertemuan dengan klien, atau acara lainnya. Bawa acara Anda ke level selanjutnya dengan pengalaman bersantap dan hiburan di Black Rock Bar and Lounge.

Jam beroperasi

Black Rock Bar and Lounge akan buka setiap hari, untuk senin hingga sabtu pukul 12:00 siang hingga 03:00 dini hari, khusus di hari minggu pulul 12.00 – 23.00 yang memberikan jaminan suasana yang nyaman di siang hari dan pengalaman yang seru dimalam hari.

Bergabunglah bersama Black Rock Bar and Lounge, untuk membuka pintu menuju era
baru, di mana keunggulan rasa kuliner bertemu dengan hiburan yang menggembirakan.

Untuk pertanyaan dan reservasi hubungi 0822 8036 0004, email [email protected], atau langsung ke Bengkulu Icon, lantai dasar Mercure Bengkulu jalan S Parman No.27.

Pewarta | Soprian Ardianto
Editor | Bima Setia Budi